Search Suggest

Pimpin RUPS Luar Biasa PT Flobamor, Gubernur Melkii Tegaskan Transformasi dalam Tata Kelola Perusahaan


KUPANG - Gubernur Nusa Tenggara Timur, Emanuel Melkiades Laka Lena, memimpin Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) PT Flobamor yang berlangsung di Hotel Sasando, Kupang, pada Selasa (20/1/2026) sore.

Turut hadir yakni Plh. Sekda Provinsi NTT, Flouri Rita Wuisan, Karo Perekonomian dan Administrasi Pembangunan Setda NTT, Selfi Nange serta Karo Hukum Setda NTT, Odermaks Sombu.

Dalam kapasitasnya sebagai Pemegang Saham Pengendali, Gubernur Melki Laka Lena tekankan bahwa pelaksanaan RUPS Luar Biasa ini dilakukan sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku, sebagai bagian dari langkah strategis Pemerintah Provinsi NTT dalam melakukan transformasi Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

“Dalam RUPS Luar Biasa ini, kami menyepakati untuk menerima laporan keuangan dan laporan kinerja Direksi PT Flobamor. Selain itu, kami juga memberhentikan pengurus lama dan menunjuk Yohanes Taka Dosi sebagai Plt. (Pelaksana Tugas) Direktur Utama PT Flobamor,” ujar Gubernur Melki.

Lebih lanjut, Gubernur Melki Laka Lena menjelaskan bahwa Direksi lama tetap diberi ruang untuk kembali mendaftar sebagai pengurus, sehingga seluruh proses seleksi ke depan dapat berjalan secara terbuka, objektif, dan profesional melalui mekanisme panitia seleksi.

Menurutnya, langkah ini merupakan bagian dari persiapan transformasi PT Flobamor yang telah disesuaikan dengan dua Peraturan Daerah (Perda) baru, yakni Perda tentang perubahan status perusahaan dari PT menjadi Perseroan Daerah (Perseroda) serta Perda terkait penyertaan modal daerah.

“Terkait penyertaan modal, ada dua syarat utama yang harus dipenuhi, yaitu audit keuangan dan rencana bisnis yang jelas dari pengurus baru. Ini penting untuk memastikan perusahaan dikelola secara sehat dan akuntabel,” tegasnya.

Gubernur Melki menambahkan, mulai hari ini kepengurusan Pelaksana Tugas Direksi PT Flobamor telah efektif bekerja, dengan harapan mampu menghadirkan manajemen yang profesional dan berintegritas.

“Ini adalah bagian dari upaya kami memastikan komposisi pengurus ke depan benar-benar siap menjalankan tugas, meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), serta menggerakkan potensi ekonomi masyarakat NTT yang sangat besar,” jelasnya.

Ia juga menegaskan bahwa RUPS Luar Biasa ini menjadi momentum untuk memutus beban masa lalu yang selama ini membayangi kinerja perusahaan daerah tersebut.

“RUPS ini menjadi titik penting untuk membersihkan PT Flobamor dari persoalan-persoalan masa lalu yang membebani perusahaan. Kita mulai lembaran baru melalui audit keuangan dan penataan direksi yang lebih profesional,” pungkasnya.